Tim Verifikasi Proklim Nasional Kunjungi RW 01 Pengadegan
Tim verifikasi lapangan Program Kampung Iklim (Proklim) Tingkat Nasional mengunjungi RW 01, Kelurahan Pengadegan, Kecamatan Pancoran, Jakarta Selatan.
Da pat mengimplementasikan Proklim dengan baik
Asisten Perekonomian dan Pembangunan Jakarta Selatan, Mukhlisin mengatakan, verifikasi lapangan Program Kampung Iklim (Proklim) yang hari ini dilakukan bersama dengan tim verifikasi dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) RI untuk mengetahui secara langsung program yang dijalankan dalam kepedulian terhadap iklim dan ketahanan pangan.
"Untuk wilayah Jakarta Selatan sendiri ada 3 RW yang akan ditinjau, ada RW 06 Kelurahan Rawajati, RW 04 Kelurahan Pancoran dan saat ini sedang verifikasi di RW 01 Pengadegan," ujarnya, Jumat (21/7).
RW 06 Kebon Melati Ditinjau Jelang Penilaian ProklimMukhlisin berharap, dengan adanya Program Kampung Iklim (Proklim) dapat mengedukasi warga untuk terus menjaga lingkungan dan meningkatkan kesadaran warga akan pentingnya perilaku hidup sehat.
"Kita lihat dilingkungan RW 01 ini warganya cukup guyub, mereka dapat mengimplementasikan Proklim dengan baik," ucapnya.
Sementara itu, Staf Direktorat Adaptasi Perubahan Iklim, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Nurul mengatakan, pihaknya melakukan verifikasi hari ini untuk memastikan apa yang sudah disampaikan melalui Sistem Registri Nasional (SRN)
seperti poin kelembagaan, adaptasi dan mitigasi, sesuai dengan apa yang ada di lapangan.Menurutnya, dengan kepastian di lapangan mengenai tiga poin tersebut, bisa dipastikan untuk RW 01, Kelurahan Pengadegan sudah dapat meningkatkan kapasitas adaptasi warga terhadap perubahan iklim, mengurangi kerentanan dampak perubahan iklim, dan dapat menurunkan emisi gas rumah kaca.
"Kita apresiasi untuk warga yang berperan aktif menjaga dan melestarikan lingkungannya," tandasnya.